Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan dengan RAM 4GB, Mulai dari Xiaomi, Realme Hingga Samsung

- Rabu, 8 Maret 2023 | 10:21 WIB
Realme Narzo 50A Prime. Rekomendasi HP Murah Ro 1 jutaan dengan RAM 4GB (Realme)
Realme Narzo 50A Prime. Rekomendasi HP Murah Ro 1 jutaan dengan RAM 4GB (Realme)

Protokol24 - Sekarang ini, sudah banyak HP Murah bermunculan di pasaran. Menariknya meskipun dilabeli HP Murah, ternyata spesifikasi yang ditawarkan pabrikan tidaklah murahan atau kacangan.

Kami akan memberikan rekomendasi bagi anda untuk Hp murah Rp 1 Jutaan supaya tidak bingung menentukan pilihan. Lengkap dengan keunggulan dan kelemahan HP tersebut.

Untuk rentang harga Rp 1 jutaan, ada banyak merk yang bisa dipilih dengan spesifikasi beragam. Dalam rekomendasi ini, kami akan khususkan untuk HP RAM 4GB.

Baca Juga: Laptop Murah Ramah Kantong Pelajar, Harganya Rp 2 Jutaan Saja Advan Soulmate

Ukuran RAM 4GB memang dirasa sudah cukup untuk menunjang supaya HP tidak lemot atau lelet.Hal itu sangat penting bagi anda terutama yang suka berselancar bebas di media sosial.

Jangan sampai, performa HP yang lelet mengganggu kesenangan anda dalam menggunakan HP. Tak perlu panjang-panjang, mari kita simak daftar HP Murah Rp 1 jutaan yang layak anda pilih karena spesifikasinya bagus.

Spesifikasi Realme C11
Spesifikasi Realme C11 (realme.com)

REALME C11 2021 RAM 4GB ROM 64GB

Di Daftar pertama, ada HP keluaran dari Realme. Realme memang terkenal akan HP murahnya tapi spesifikasi menjanjikan. Realme sendiri merupakan merk baru yang ada di pasar Indonesia. Tapi tak ada salahnya anda mencoba HP keluaran Realme karena beragam keunggulannya.

Keunggulan HP ini ada di bagian harganya. Jika dibandingkan dengan pesaing di rekomendasi ini, Realme C11 adalah yang paling murah dengan RAM 4GB.

Tapi baterai  yang ditawarkan standar saja hanya 5.000 mAh saja. Beda dengan pesaingnya Poco M3 yang sudah dilengkapi baterai 6.000 mAh.

Baca Juga: Lakukan Cara Ini Jika Laptop Anda Ingin Awet, Jangan Terapkan Hal-hal Berikut!

Mengingat harganya yang murah, hal tersebut bisa dikesampingkan. Realme C11 layak anda pilih jika punya dana terbatas. Kalau ditanya apakah Realme C11 bisa dipakai main game atau tidak, jawabannya pasti bisa.

Tentu game sekelas Fifa Mobile, Mobile Legends, PUBG Mobile dan Free Fire bisa dijalankan dengan mulus dengan Realme C11.

Halaman:

Editor: Irma Cristine

Sumber: xiaomi, Realme, Samsung

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Terpopuler

X