PROTOKOL24- Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Tjahjo Kumolo meninggal dunia di Rumah Sakit Abdi Waluyo Jakarta pada Jumat, 1 Juli 2022 pukul 11.10 WIB.
Tjahjo Kumolo menghembuskan napas terakhirnya setelah menjalani perawatan intensif sejak beberapa hari lalu.
Tidak diketahui secara pasti penyakit yang diderita Tjahjo Kumolo dalam perwatan intensifnya itu.
Baca Juga: Banjir Ucapan Putra Bupati Nina Agustina Lulus Akpol, BJB Indramayu Ucapkan Selamat dan Turut Bangga
Kabar duka meningalnya Tjahjo Kumolo disampaikan rekannya sesama politikus PDIP, Hendrawan Supratikno.
"Innalillaahi wa inna ilaihi rojiun. Allahumaghfir lahu warhamhu wa'āfihi wa'fu 'anhu wa akrim nuzülahu waj'alijannata matswāh. Al-Fātihah. Telah kembali keharibaan Allah Yang Maha Pengasih dan Maha Memiliki Hamba-Nya. Bapak Tjahjo Kumolo, Menteri PAN dan RB. Pada pukul WIB 11.10 WIB di RS Abdi Waluyo, Jakarta," ungkap Hendrawan Supratikno.
"Semoga Allah SWT menerima semua amal ibadah, mengampuni segala dosa dan kesalahannya, dan memasukkan ke surgaNya. Aamiin Ya Robbal Alamin. Dan semoga keluarga besar yang ditinggalkannya diberi tambahan ketabahan dan kesabaran. 'AzhzhamaLlāhu ajeahum wa ahsana 'azā-ahum. Āmïn," lanjutnya.
Baca Juga: Ayu Anjani Kehilangan Ibu dan Adiknya Dalam Kecelakaan Kapal Tenggelam, Merasa Ini Hanya Mimpi
Tjahjo Kumolo yang pernah menjabat sebagai Sekjen PDIP itu, mengawali tugasnya sebagai menteri dalam negeri pada tahun 2014 setelah ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo.
Ia dipercaya sebagai Sekjen PDIP setelah sebelumnya menjadi anggota DPR RI lima periode.
Pria kelahiran 1 Desember 1957 itu, kembali bergabung dalam kabinet Indonesia Maju pada pemerintahan Presiden Jokowi periode 2019-2024 dengan menduduki jabatan sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi atau Menpan RB.(*)
Artikel Terkait
MenPAN RB Tanggapi Temuan Data 31 Ribu ASN Menerima Bansos, Jika Terbukti Menerima Dikenakan Sanksi